Pengertian File

Posted on

Pengertian File – Dalam pengoperasian komputer tidak lepas tentunya dari file, dimana semua perintah instruksi, data yang kita olah atau informasi yang kita dapat akan kita simpan dalam bentuk file sehingga dapat dibagi, dicetak ataupun hanya disimpan.

Dengan ini dosenpintar.com akan membagika artikel mengenai pengertian file dengan tujuan memberikan pemahaman lebih kepada kalian mengenai tentang file, adapun bahasan yang akan kita uraikan meliputi Pengertian File Dalam Komputer, Pengertian File Menurut Para Ahli, Fungsi File, Jenis-Jenis File Dalam Komputer dan Fungsinya, Perbedaan File dan Folder, Berikut pembahasannya.

Pengertian File
Pengertian File

Pengertian File Dalam Komputer

File dalam komputer adalah semua data atau informasi yang saling berhubungan yang tersimpan dimedia penyimpanan dengan berbagai ekstensi di dalam perangkat komputer sebagai dokumentasi yang diiliki oleh pengguna komputer yang bisa diolah, digandakan, dibagi dan bisa juga hanya disimpan saja.

Pengertian File Menurut Para Ahli

Adapun pengertian file dalam komputer menurut beberapa ahli, sebagai penguat pengertian file dalam komputer secara umum sebagai berikut ini.

  • Hendrayudi

File merupakan semua informasi yang tersimpan dalam sebuah media yang memiliki ciri file, nama file, ukuran file, tanggal file dan jenis file.

  • Rachmad Hakim S.

File menurut Rachmad Hakim S adalah semua dokumen yang tersimpan dan dapat dibuka serta dijalankan menggunakan perintah atau program dari komputer.

  • Edi S. Mulyanta

File adalah urutan informasi yang disimpan yang digunakan untuk pertukaran file dengan komputer yang lain.

  • McLeod (Pearson)

File adalah kumpulan rekaman (record) yang memiliki hubungan yang erat saling melengkapi dan memiliki manfaat.

Baca Juga :  Download Microsoft Office 2010

Fungsi File

File ini berfungsi sebagai dokumen yang dimiliki oleh pengguna komputer sebagai dokumentasi, sebagai bahan presentasi, sebagai bahan cetak, sebagai bahan materi sebagai hitungan dan sebagai media penyimpanan informasi oleh pengguna komputer.

Ekstensi File

Ekstensi file adalah pembeda jenis file satu dengan file yang lainnya. Contohnya pada file gambar akan berekstensi jpg, gif, dan png. Sedangkan mpeg, avi, mp4, wmv sebagai ekstensi video.

Jenis-Jenis File Dalam Komputer dan Fungsinya

File ini sama beragamnya dengan jenis komputer sendiri, namun jenis file lebih beragam, dengan berbagai ciri, ukuran dan ekstensi berikut uraian jenis file beserta fungsi yang dimiliki.

  1. File Gambar

Gambar merupakan jenis file yang menampilkan hasil berupa sebuah pola yang bermakna, fungsi gambar sebagai dokumentasi moment dari pengguna komputer.

  1. File Suara

Suara ialah jenis file yang merekam atau menyajikan bunyi, bisa berupa lagu, rekaman radio, rekaman telepon dan lain sebagainya. Berfungsi sebagai hiburan jika itu berupa lagu.

  1. File Dokumen

File dokumen ini bisa berupa teks, gambar, angka yang berfungsi sebagai bahan pengguna melakukan kegiatan yang dibutuhkan.

  1. File System

Pada umumnya file ekstensi sys, com, bak, bat, tmp, dan exe. Sebagai file aplikasi yang telah diinstal dan yang bertugas menjalankan program didalam komputer sesuai peruntukannya.

  1. File Video

File video ini merupakan jenis file yang merupakan kombinasi antara gambar dan suara, dengan berbagai jenis ekstensi yang membedakan jenis pemutarnya.

Perbedaan File dan Folder

Adapun perbedaan file dan folder terletak pada

  1. Nama file dimana kita sebagai pengguna yang memberinya.
  2. Perbedaan ekstensi.

Dan secara bahasa perbedaan file dan folder adalah folder merupakan tempat dimana kumpulan file tersimpan, sedangkan file adalah jenis dokumentasi yang hasilnya dapat dimanfaatkan dan memiliki fungsi.

Baca Juga :  Gambar Vektor : Pengertian, Kelebihan, Kekurangan

Cara mengelola file

Setelah mengetahui pengertian, jenis dan fungsi file, berikut kita akan membahas bagaimana cara mengelola file dengan baik. Untuk pengelolaan file ada metode yang harus dipahami berikut ini.

  • Proyek atau Sistem Organisasi File Berbasis Klien

Struktur ini sangat mudah dilakukan dimana file dibedakan atau diurutkan berdasarka beda jenisnya saja. Pengguna hanya butuh membedakan folder pada setiap ekstensi yang berbeda.

  • Sistem Organisasi File Berbasis Tanggal

Dengan pengelolaan file ini pengguna akan diberi satu folder setiap tahun dan satu subfolder disetiap bulan, ada juga subfolder yang diberi setiap minggu.

  • Sistem Organisasi File Berbasis Tipe File

Pada jenis pengelolaan berbasis tipe ini file akan tersusun sesuai jenis filenya seperti tipe marketing, presentasi, finansial, dokumen dan lain sebagainya sesuai kebutuhan pengguna.

Praktik Terbaik Untuk Mengelola File Komputer

Berikut merupakan praktik terbaik untuk mengelola file komputer.

  • Lewatkan Desktop.

Tidak disarankan bagi pengguna komputer menyimpan data didesktop, karena hal itu membuat desktop terlihat berantakan dan apabila anda memindahkan file dari USB dengan cepat dan menyimpan di desktop cepat untuk dipindahkan.

  • Lewatkan Downloads.

File yang telah kalian download jangan disimpan difolder download, ada baiknya file yang telah dicopy dihapus dan menyimpan difolder lainnya.

  • Segera kirim file.

Jika file yang kalian butuhkan melalui media kirim file, maka segeralah kirim file sebelum file yang akan dikirim menumpuk karena itu akan memakan waktu.

  • Urutkan semuanya seminggu sekali.

Tentukan satu hari dalam satu minggu untuk kalian mengatur semua file yang telah kalian kerjakan, urutkan sesuai jenis sehingga tidak kesusahan untuk mencarinya dilain waktu dan menghapus semua file yang tidak penting untuk mengantisipasi kekurangan kapasitas penyimpanan.

  • Gunakan nama deskriptif.

Berikan nama dengan sedikit pendeskripsian, sebagai contoh jangan memberi nama dengan dokumentasi, sebaiknya beri nama dokumentasi bayar januari.

  • Pencarian itu sangat berguna.

Mengaktifkan fitur pencarian, karena dengan file dan folder yang banyak akan membuat kita kesusahan mencari file yang kita butuhkan, sebagai solusinya kita butuhkan fitur pencarian, namun dengan syarat kita tahu nama file atau folder yang kita butuhkan.

  • Jangan gunakan terlalu banyak folder.

Jangan terlalu banyak membuat folder yang kita sendiri tidak tahu apa manfaatnya, buat folder seberapa kita butuhkan saja, untuk lebih mudah kita merapikan file yang kita punya.

  • Tetap konsisten.

Harus terus konsisten merapikan file setiap waktu yang telah ditentukan sebelumnya, untuk memastikan file yang kita punya tersusun rapi dan tidak berantakan dikomputer kita sendiri.

  • Terus mengutak-atik.

Biasakan untuk terus mengutak-atik folder sehingga kita tetap mengingat file yang kita miliki, dan dengan berjalannya waktu tentu ada file yang tidak kita butuhkan lagi, hal ini bisa kita jadikan kesempatan untuk membersihkan penyimpanan dan membersihkan folder untuk diisi dengan file yang baru lagi.

Baca Juga :  Pengertian Informasi

Contoh Ekstensi Pada File Komputer

Macam-macam file ekstensi komputer umumnya, sebagai berikut.

  • System= com, bk, bat, tmp, sys dan exe.
  • Video= mpg, mpeg, avi, KV,  wmv, 3gp dan flv.
  • Dokumen= html, odt , doc, xls, ods, ppt dan lainnya
  • Suara= rm, wav, midi dan mp3.
  • Gambar= gif, png, jpeg, jpg,  tif dan tiff.

Jadi demikianlah uraian materi mengenai Pengertian File, semoga bermanfaat dan semoga sesuai dengan kebutuhan kalian bisa menjadi referensi kalian untuk mengelola file, jangan lupa baca artikel lainnya dan nantikan artikel berikutnya.

Baca Juga :