Bola Kasti – Halo sobat setia dosenpintar.com, kemarin kita sudah membahas tentang Bola Basket dan selanjutnya kita akan membahas tuntas artikel mengenai Bola Kasti beserta Pengertian, Sejarah, Peraturan, Peralatan, Tehnik dan cara Bermainnya. Langsung aja yuk teman-teman simak artikelnya di bawah ini.
Pengertian Permainan Bola Kasti
Daftar isi
Bola kasti merupakan salah satu olah raga dengan menggunakan media bola kecil seperti bulu tangkis, dimana kasti dimainkan secara beregu, dan merupakan permainan tradisional yang selalu mengutamakan unsur kekompakan, ketangkasan serta kesenangan.
Permainan Bola Kasti sendiri pada dasarnya dimainkan oleh 2 regu, dimana salah satunya menjadi regu pemukul dan regu satunya menjadi regu penjaga. Dalam olahraga ini dibutuhkan suatu kerjasama dan kekompakan pemain di dalam satu regu.
Sejarah Permainan Bola Kasti
Permainan ini sudah ada sejak tahun 1744, khususnya di little Pocket-Book, Inggris. Yang mana pada masa itu permainan ini disebut dengan “lingkungan” oleh John Newbery, kemudian di tahun 1828 aturan kasti pun dibuat oleh Willam Clarake di Inggris.
Banyak yang mengatakan kalau permainan kasti ini sudah ada lebih dulu daripada permainan baseball, Tetapi permainan ini justru bisa dibilang cukup terkenal karena dimainkan hingga ke tingkat Internasional.
Peraturan Permainan Kasti
Dalam sebuah permainan bola kasti terdapat beberapa peraturan permainan yang perlu dipahami. Peraturan-peraturan tersebut antaralain.
1. Jumlah Pemain
Jumlah pemain dalam permainan bola kasti adalah 12 orang di tiap regu dan 6 orang pemain pengganti atau cadangan, dimana salah satu dari 12 pemainnya bertindak sebagai kapten. Sama seperti olahraga bola pada umumnya, setiap pemain wajib mengenakan nomor dada dari 1 sampai 12.
2. Waktu Permainan
Terdapat 2 babak dalam permainan bola kasti. Dimana tiap berjalan sekitar 20 – 30 menit, dan terdapat waktu istirahat selama 15 menit di setiap babak.
3. Wasit
Pertandingan kasti dipimpin oleh seorang wasit dibantu 3 orang penjaga garis dan 1 orang pencatat waktu.
4. Regu Pemukul
Regu pemukul berhak memukul satu kali, namun pemukul terakhir berhak memukul sampai 3 kali.
Sesudah memukul, alat pemukul harus diletakkan di dalam ruang pemukul. Apabila alat pemukul diletakkan di luar, maka pemain tersebut tidak mendapatkan nilai, kecuali jika ia segera meletakkannya di dalam ruang pemukul. Apabila bola yang dipukul melampaui garis pukul dan tidak mengenai tangan pemukul, maka pukulan dinyatakan benar.
5. Regu Penjaga
Regu ini memiliki tugas untuk mematikan lawan dengan cara melemparkan bola ke pemukul atau menangkap langsung bola yang dipukul melambung oleh regu pemukul, atau pun membakar ruang bebas dengan cara menempati ruang bebas jika kosong.
6. Pelambung
Pelambung memiliki tugas untuk melambungkan bola sesuai permintaan pemukul, Namun apabila bola yang dilambungkan tidak sesuai dengan permintaan pemukul, maka pemukul berhak untuk tidak memukulnya. Namun apabila dalam 3 kali berturut-turut pemukul tak kunjung mendapatkan bola lambung yang sesuai, maka pemukul dapat berlari bebas ke tiang pemberhentian pertama.
7. Pergantian Tempat
Apabila seorang regu pemukul terkena lemparan bola maka akan terjadi pergantian tempat, tak hanya itu ketika bola pukulan dari regu pemukul langsung ditangkap oleh regu penjaga sebanyak 3 kali berturut-turut, atau ketika alat pemukul lepas ketika memukul
8. Cara Mendapatkan Nilai
Dalam bola kasti, cara pemain mendapatkan nilai apabila pemain berhasil memukul bola, mendapat nilai 1. Pemain berhasil melewati pemberhentian dan kembali ke ruang bebas hasil dari bola pukulannya sendiri, mendapat nilai 2. Bola ditangkap langsung oleh regu penjaga, mendapat nilai 1. Dan pemenang ditentukan dari regu yang mendapatkan nilai paling banyak.
Peralatan Permainan Kasti
Terdapat dua alat utama yang digunakan dalam permainan kasti, yaitu
- Alat pemukul yang terbuat dari kayu yang kuat
- Medianya yaitu bola kasti yang terbuat dari karet diselimuti dengan benang
Teknik Permainan Kasti
Teknik Melempar Bola
Dalam melempar bola terdapat setidaknya 4 teknik, antaralain :
- Melempar Bola Menyusur Tanah
- Melempar Bola Mendatar
- Melempar Bola Melambung
- Melempar Bola Memantul Tanah
Teknik Menangkap Bola
Adapun teknik-teknik dalam menangkap bola antaralain :
- Pandangan mata harus tertuju pada arah datangnya bola
- Menangkap bola menggunakan kedua tangan dimana kedua telapak tangan terbuka sehingga membentuk setengah bola
- Pada saat perkenaan bola pertama pada telapak tangan, maka harus diikuti sedikit tarikan tangan ke belakang
Teknik Melambungkan Bola
Selanjutnya adalah teknik dalam melambungkan bola, yaitu:
- Berdiri dengan posisi badan tegak. Jika kita akan melempar dengan menggunakan tangan kanan, maka kaki kanan yang berada di depan
- Bola kita pegang dengan menggunakan tangan kanan di depan paha kanan
- Badan kita condongkan ke depan
- Kemudian putar lengan kanan (yang memegang bola) ke belakang dengan ukuran 360°
- Setelah itu langkahkan kaki kiri kita ke depan, ayunkan lengan kita ke depan kemudian lepaskan bola saat bola berada di samping paha kanan yang disertai dengan lecutan pergelangan tangan
Teknik Memukul Bola
Dan terakhir adalah teknik dalam memukul bola, antaralain :
- Pegang alat pemukul yang akan kita gunakan, pegang pada bagian yang lebih kecil dengan menggunakan satu tangan
- Berdiri dengna posisi badan menyamping sehingga pelambung/pengumpan berada di samping kiri pemukul
- Kedua kaki kita buka selebar bahu
- Kemudian alat pemukul diletakkan di atas bahu sebelah kanan dengan posisi siku tangan yang memegang alat pemukul
- Pandangan kita ke arah pelambung serta datangnya bola
- Ayunkan alat pemukul dengan posisi siku lurus kemudian disertai dengan lecutan pada pergelangan tangan saat bola dalam jangkauan pukulan kita
- Kemudian diikuti juga dengan gerakan lanjutan, yaitu dengan melangkahkan kaki belakang ke depan
Cara Bermain Bola Kasti
Adapun cara bermain dalam permainan bola kasti yaitu :
- Melempar Bola
- Menangkap Bola
- Memukul Bola
Demikianlah artikel mengenai Bola Kasti : Pengertian, Sejarah, Peraturan, Peralatan, Tehnik dan cara Bermainnya. Saya harap artikel ini bisa membantu sobat dosenpintar.com dalam menambah ilmu beserta wawasannya. Kalau begitu sampai jumpa lagi di artikel-artikel selanjutnya.