Pengertian BIOS

Posted on

Pengertian BIOS – Ada yang tahu apa itu BIOS ? atau ada yang pernah mendengarnya ? Dalam sistem komputer BIOS merupakan pengaturan atau setting pertama yang dilakukan pada saat menginstal sistem operasi, untuk lebih jelasnya mari kita simak artikel dibawah ini yang akan membahas mengenai pengertian, fungsi, cara kerja bios.

Pengertian BIOS Adalah
Pengertian BIOS Adalah
 

Pengertian BIOS

Seacara lengkap BIOS (Basic Input Output System) merupakan deretan program komputer yang digunakan untuk mengatur jalannya fungsi hardware pada sebuah komputer. Pembeda BIOS dengan program komputer yang lainnya adalah terletak dibagian penyimpanan, jika umumnya program suatu komputer disimpan di suatu disk penyimpanan maka BIOS disimpan pada suatu perangkat keras berupa memory flash yang disebut CMOS (Complementary metal-oxide-semiconductor).
 

Fungsi BIOS

BIOS pada dasarnya memiliki fungsi sebagai pengatur tahap utama dari proses pemulaian atau startup sebuah perangkat komputer. Fungsi tersebut dijabarkan menjadi beberapa point berikut ini:

  1. Menjalankan Perintah POST (Power On Self Test)

    Tahap pertama yang harus kita lakukan sebelum melakukan penginstalan dari sistem operasi pada sebuah perangkat komputer, wajib dilakukan beberap pengecekan oleh pengguna juga pengecekan spesifikasi hardware komputer dengan menggunakan BIOS ini. Hal ini dilakukan karena ditujukan untuk memastikan sebuah tingkat compatibelitas sistem yang akan dipasang sesuai dengan spesifik keinginan pengguna dan perangkat komputernya.

  2. Mengatur Konfigurasi Dasar pada Perangkat Komputer

    Selanjutnya BIOS memiliki fungsi sebagai komponen komputer yang dapat mengatur dan mejalankan konfigurasi beberapa perangkat yang menjadi bagian dari komputer. BIOS dalam pengkonfigurasian perangkat komputer menggunakan cara kerja dengan memberikan informasi dasar sesuai kebutuhan supaya bisa beroperasi. Proses ini bisa dilakukan sesuai keinginan pengguna sendiri.

  3. Memberikan Informasi Dasar pada Perangkat Komputer

    Dan yang terakhir BIOS berfungsi memberi tahu pengguna atas informasi yang terjadi pada bagian perangkat komputer. Contoh informasi mengenai akan menggunakan tipe penyimpanan disk yang mana kita menginstall, pengaturan waktu dan tangga serta bahasa yang akan digunakan, juga sebagai pemberi tahu jika salah satu perangkat mengalami kerusakan atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya dengan memberikan bunyi beep.

 

Cara Kerja BIOS

Pertama BIOS akan melalui proses inisialisasi dalam proses ini pengguna dapat melihat semua informasi spesifikasi komputer seperti jenis dan kapasitas harddisk, jenis memory, informasi jenis VGA, dan lain sebagainya. Selanjutnya dilakukan pengecekan pada device ROM, contohnya harddisk melakukan pengetesan pada perangkat RAM.

Setelah selesai melakukan pengecekan BIOS meminta pengguna setting tempat yang akan digunakan untuk proses booting menginstall sistem operasi.
 

Komponen-Komponen Pada BIOS

1. Program BIOS Setup

Untuk program ini memiliki fungsi sebagai halaman untuk mengubah konfigurasi dari perangkat komputer seperti mengubah tipe hard disk, ada juga disk drive, pengaturan manajemen daya, bagaimana kinerja komputer, dan lainnya sesuai kebutuhan user.

2. Driver

Sedangkan driver ini untuk menampilkan perangkat komputer seperti VGA, input device, processor dan sound card, bluetooth dan lain sebagainya yang masih perlu diinstall menggunakan dvd bawaan perangkat komputer.

3. Program Bootstraper Utama

Terakhir program ini adalah program yang memiliki peran penting dalam terjadinya proses booting dalam sistem operasi yang sudah di install.
 

Macam-Macam BIOS

  1. AMI BIOS

    AMI memiliki kepanjangan yaitu American Megatrends International serta merupakan bentuk dari sebuah perusahaan yang berasal dari Amerika yang difokuskan pada sistem pengembangan dari perangkat keras serta perangkat lunak sebuah komputer. Perusahaan ini didirikan mulai tahun 1985 dan bertampat atau bermarkas di daerah Norcross, Georgia, Amerika. Untuk masuk ke program BIOS, jenis BIOS ini menggunakan tombol DEL. Jadi  saat komputer baru dihidupkan tekan tombol DEL / proses POST (Power On Self-Test).

  2. AWORD BIOS

    Award Software International Inc adalah sebuah perusahaan yang berasal dari Amerika dan yang bergerak didalam bidang industri software serta memiliki markas di wilayah Los Gatos, California, Amerika. Perusahaan berdiri pada tahun 1983 dan mampu mengembangkan program-program BIOS Komputer dengan menggunakan merek Aword BIOS. Untuk jenis AWORD BIOS ini tekan DEL pada saat proses POST (Power On Self-Test).

  3. Phoenix BIOS

    Nama perusahaan yang mengembangkan Phoenix BIOS adalah Phoenix Technologies Ltd. Perusahaan ini bermarkas di wilayah Pasadena, California Amerika. Pertama kali didirikan pada tahun 1979. Untuk masuk kemenu setup BIOS, jenis BIOS ini dengan menekan tombol F12 pada keyboard saat komputer sedang proses POST (Power On Self-Test).

  4. IBM BIOS

    IBM BIOS adalah jenis BIOS yang dikembangkan oleh Perusahaan IBM.inc. Berdiri pada 1911 di wilayah Armonk, New York, Amerika Serikat. Untuk masuk  dan memulai mensetup IBM BIOS, tekan tombol F2 di keyboard.

Itulah ulasan mengenai Pengertian BIOS, semoga ulasan diatas bermanfaat bagi kalian semua. Sampai jumpa lagi dikesempatan lainnya. Jangan pernah bosan membaca sobat.

Baca Juga :

 

Baca Juga :  Pengertian Brainware