Contoh Memo – Halo para pembaca setia dosenpintar.com, balik lagi bersama saya, yang mana kali ini kita akan membahas tentang Contoh Memo : Pengertian, Jenis, Bagian, Fungsi, Cara Membuat dan Contoh Memo. Daripada penasaran langsung aja yuk simak artikelnya di bawah ini.
Pengertian Memo
Daftar isi
Pastinya teman-teman sudah sering mendengar kata “memo”, istilah tersebut berkaitan dengan ingatan. Lantas apa sih pengertian memo secara garis besar? Memo didefinisikan sebagai pesan ringkas atau singkat yang padat, jelas dan mudah untuk di pahami. Memo menurut fungsinya di bagi menjadi dua yaitu bersifat resmi (biasanya digunakan pada sebuah perusahaan, lembaga atau instansi) dan bersifat tidak resmi (bersifat pribadi dan biasa ditujukan pada teman, sodara, dan orang terdekat).
Jenis-jenis Memo
Seperti yang sudah disinggung diatas, memo memiliki dua jenis, yaitu :
-
Memo Resmi
Jenis memo ini sifatnya resmi, dan biasanya dipakai sebagai surat pernyataan dalam hubungan resmi dari seorang pimpinan kepada bawahannya dalam sebuah perusahaan, lembaga ataupun instansi.
-
Memo tidak resmi / memo pribadi
Jenis memo ini sifatnya pribadi yang biasanya digunakan sebagai nota atau surat pernyataan tidak resmi antar teman, saudara atau orang terdekat.
Bagian-bagian Memo
Meskipun hanya berupa pesan singkat, memo juga memiliki bagian-bagiannya. Bagian tersebut antaralain :
-
Bagian Kepala
Berada di paling atas, kepala memo terdiri atas kop memo (pada memo resmi), nama pengirim dan nama penerima.
-
Bagian Isi
Bagian yang kedua yaitu badan memo yang terdiri atas isi memo.
-
Bagian Penutup
Yang terakhir adalah bagian penutup atau kaki memo. Bagian ini terdiri dari berisi tanggal, tanda tangan dan nama jelas pembuat memo.
Fungsi Memo
Memo memiliki fungsi untuk mengingatkan, menegaskan tentang suatu hal maupun urusan. Adapun isi yang terdapat dari sebuah memo antaralain berupa permintaan, instruksi, pemberitahuan, saran, pesan dan tugas-tugas tertentu.
Cara Membuat Memo
Adapun langkah-langkah dalam membuat memo antaralain sebagai berikut:
- Saat hendak menulis memo, tulislah secara singkat dan padat, langsung mengenai hal-hal pokok yang ingin disampaikan.
- Menggunakan bahasa yang sesuai dengan siapa yang akan menerimanya.
- Mencantumkan nama pembuat di memo secara jelas supaya memo tersebut dapat dipertanggungjawabkan.
- Jangan lupa cantumkan juga nama penerimanya supaya memo tersebut tidak salah sasaran.
Contoh-contoh Memo
Berikut adalah contoh-contoh dari memo :
Contoh Memo Resmi Sekolah
SMA HARAPAN BANGSA LAMPUNG
Jl. Pulau Antasari No. 37 Tanjung Karang Barat
Telp. (081) 332344 Email : smahaba@gmail.com
MEMO
Dari : Kepala Sekolah
Kepada : Wakil Kepala Sekolah
Saya ingin berdiskusi dengan Anda perihal pasca pelaksanaan USBN yang akan berlangsung 3 minggu lagi. Diskusi ini untuk membahas mengenai murid – murid dapat lebih siap menghadapi USBN dengan mendapatkan hasil yang memuaskan.
Diskusi akan dilaksanakan pada tanggal 22 Oktober 2019. Tolong Anda menyiapkan data – data perihal kesiapan soal dan daftar jawaban yang diberikan oleh pemerintah. Insya Allah diskusi ini akan diselenggarakan nanti siang setelah istirahat kedua di ruangan Saya. Sekian dan terima kasih.
Lampung, 22 Oktober 2019
Kepala Sekolah
Ahmad Pajar
Contoh Memo Perusahaan
PT. Gading Taring
Jl Jendral Sudirman No. 18 Bangka Belitung
Telp. 0212121212
MEMO
Dari: Direktur Utama
Kepada : Staff Keuangan
Tolong Anda persiapkan laporan keuangan bulan ini. Laporan tersebut akan digunakan sebagai bahan evaluasi dengan dewan direksi, yang akan dilaksanakan pada rapat bulanan pada tanggal 19 Desember 2019, pukul 10.00 WIB, di aula kantor.
Laporan keuangan tersebut masih banyak yang perlu untuk dipersiapkan, maka dari itu saya sangat berharap agar Anda dapat menyiapkan laporan tersebut secepat mungkin. Deadline saya menerima laporan tersebut tiga hari dari sekarang, yaitu pada tanggal 16 Desember 2019. Jangan lupa untuk soft copy laporan tersebut kirimkan ke e–mail saya. Sekian dan terima kasih.
Bangka Belitung, 13 Desember 2019
Direktur Utama
Derianto
Contoh Memo Internal Perusahaan
PT. TRIDENT TACKLE
Jl. Roselia No. 2 Bantul, Surakarta
Telp. (021) 45384385 Email : tridentckl@gmail.com
MEMO
Dari: Manager keuangan
Kepada: Bagian Keuangan unit 1
Tolong Anda siapkan data – data beserta laporan keuangan tahun ini, termasuk pengeluaran untuk bulan ini. Data – data dan laporan tersebut akan menjadi salah satu bahan evaluasi pada rapat rutin tahunan. Saya berharap Anda dapat menyiapkannya dengan lengkap beserta soft copy dari dokumen – dokumen tersebut.
Rapatnya diadakan dalam seminggu lagi dari sekarang yaitu pada hari Selasa, 23 November 2019. Maka dari itu saya mengharapkan Anda dapat menyiapkannya dengan cepat. Sekian dan terimakasih.
Surabaya, 16 November 2019
Manajer Keuangan,
Baharudin Oke
Contoh Memo Organisasi
Dinas Pendidikan Sulawesi Utara
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Sulawesi Utara
MEMO
22 Mei 2019
Dari : Kepala Sekolah
Kepada : Seluruh Dewan Guru Dan Staff Sekolah
Dimohon untuk seluruh dewan guru dan para staf untuk ikut serta mengingatkan para siswa smk muhammadiyah 2 tulungagung dalam gerakan kerapian, seperti memasukan baju, memakai sepatu hitam seragam, dan kerapian rambut, hal ini di lakukan agar para siswa menjadi terlatih dan terbiasa untuk selalu tampil rapi pada saat berada di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. terimakasih.
Kepala Sekolah
Ashura Bakti
Contoh Memo Keuangan
Jl. Karang Baru No. 34 Kota Cirebon
Telp. (021) 123664753
MEMO
Dari : Manager
Kepada : Ketua Bagian Marketing
Tolong sampaikan kepada para anggota yang berada di bagian marketing untuk mempersiapkan diri menghadiri acara seminar yang akan dilaksanakan pada hari Rabu, 25 Agustus 2016 di Aula PT. Amazing Hercules. Saya berharap agar seluruh anggota marketing untuk mengikuti seminar tersebut. Hal tersebut akan menjadi salah satu yang akan dievaluasi dalam rapat rutin bulanan kita. Sekian dan terima kasih.
Cirebon, 1 Juli 2020
Manager
Demikianlah artikel yang membahas tentang Lengkap, Contoh Memo : Pengertian, Jenis, Bagian, Fungsi, Cara Membuat dan Contoh Memo semoga artikel diatas bisa membantu teman-teman dalam mencari jawaban ataupun menambah ilmu dan wawasannya. Sampai jumpa lagi di artikel-artikel lainnya.
- Teks Eksplanasi: Pengertian, Ciri dan Contoh
- Contoh Paragraf Induktif, Deduktif dan Campuran
- Cara Penulisan Gelar Diploma, Sarjana, Magister Yang Benar